Senin, 04 Juli 2016

Tips Makeup Agar Tampil Cantik Sepanjang Hari Lebaran

Tips Makeup Agar Tampil Cantik Sepanjang Hari Lebaran
Foto: Thinkstock
Jakarta - Dalam beberapa hari ke depan Anda akan bertemu dengan sanak saudara dan hari itu pasti terasa spesial. Untuk menambah kesan spesial pada penampilan di hari Lebaran, sebaiknya ketahui terlebih dahulu tips dan trik merias wajah agar tampil cantik sepanjang hari.

Makeup artist Sariayu, Sake menjelaskan bahwa momen Lebaran identik dengan riasan warna-warna soft. Tapi tidak ada salahnya menggunakan warna cerah dalam salah satu makeup, misalnya riasan mata yang natural dan dipadankan dengan lipstik merah menyala atau sebaliknya makeup mata yang cukup berat, namun riasan bibir yang lembut.

"Untuk memberikan kesan glamour bisa ditambahkan dengan eyeshadow warna gelap untuk di sudut mata. Pakai eyeliner dan maskara juga penting agar mata terlihat mata lebih terbuka dan cerah," ungkap Sake kepada Wolipop.

Meski begitu, Sake mengatakan bahwa makeup yang digunakan juga perlu dipertimbangkan dengan busana yang dikenakan. "Jika kamu memakai busana yang berat atau ramai disarankan memakai makeup yang natural dengan warna-warna tanah dan gold," kata makeup artist profesional itu.

Begitu juga riasan untuk sholat Ied sebaiknya lebih tampil natural. Sake menegaskan, hindari memakai bulu mata palsu dan riasan yang terlalu berat.

"Makeup tipis dan natural saja. Pulasan lipstik pun cukup tipis-tipis saja dengan menggunakan warna pink muda," sarannya.

Untuk membuat wajah tetap sehat meski menggunakan makeup seharian, Sake menyarankan agar menggunakan pelembab wajah sebelum memulaskan makeup. Setelahnya, baru pulas dengan foundation.

"Untuk makeup tahan lama sebaiknya pakai alas bedak yang benar dengan searah tumbuhnya bulu-bulu halus yang ada di wajah atau ke arah samping wajah. Lalu pakai bedak two way cake untuk menyempurnakan dasar makeup," tambah Sake. (kik/ays)
Sumber : http://wolipop.detik.com/read/2016/07/04/130558/3248146/1635/tips-makeup-agar-tampil-cantik-sepanjang-hari-lebaran

Tidak ada komentar:

Posting Komentar